Mengetahui Harga dan Fasilitas di Wisata Tangkuban Perahu

Kawah Aktif, Wisatawan: Tangkuban Parahu Bau Kentut

Tangkuban Perahu merupakan salah satu gunung berapi yang berada di wilayah Jawa Barat, tepatnya berada di Lembang, kurang lebih 30 km sebelah utara kota Bandung. Memiliki ketinggian hingga 2.084 Meter dari atas permukaan laut.

Nama Tangkuban Perahu sangat lekat dengan sebuah legenda tanah Sunda yang sangat terkenal yakni Legenda Sangkuriang. Gunung Tangkuban Perahu dari jauh tampak seperti perahu terbalik, konon hal itu disebabkan karena kesaktian Sangkuriang yang gagal menyelesaikan tugasnya dalam membuat perahu untuk menikahi Dayang Sumbi yang tak lain adalah ibunya sendiri.

Gunung yang terakhir meletus pada tahun 1910 ini dibuka untuk wisata umum. Di wisata Tangkuban Perahu kamu dapat menikmati pemandangan alam yang indah dan menyegarkan pikiran. pengunjung juga bisa bermalam di sekitar wisata Tangkuban perahu karena banyak sekali tempat penginapan atau hotel murah yang ada di Lembang.

·         Harga Tiket Masuk Wisata Tangkuban Perahu (Update 29 April 2023).

1.       Hari kerja.

         Pengunjung wisata lokal = Rp 20.000/orang.

         Pengunjung wisata mancanegara = Rp 200.000/orang.

         Rombongan pelajar = Rp 18.000/orang.

         Tiket masuk mobil (roda 4) = Rp 25.000/unit.

         Tiket masuk Bus (roda 6) = Rp 110.000/unit.

         Tiket Masuk motor (Roda 2) = Rp 12.000/unit.

2.       Hari Libur.

         Pengunjung wisata Lokal = Rp 30.000/orang.

         Pengunjung wisata mancanegara = Rp 300.000/orang.

         Rombongan Pelajar = Rp 20.000/orang.

         Tiket masuk mobil (roda 4) = Rp 30.000/unit.

         Tiket masuk bus (roda 6) = Rp 125.000/unit.

         Tiket masuk motor (roda 2) = 14.500/unit.

         Parkir bus 10.000/unit.

         Parkir mobil 5.000/unit

         Parkir motor 2.000/unit.

·         Fasilitas Wisata Tangkuban Perahu.

1.       Masjid.

Masjid bernama Jabal Nur berada di depan Kawah utama di Kawasan Taman wisata Tangkuban Parahu. Masjid ini dibangun agar dapat digunakan oleh pengunjung khususnya yang beragama Islam untuk beribadah dan berdoa.

2.       Menara Padang.

Menara pandang terletak di area utama yaitu di area Kawah Ratu, melalui menara pandang pengunjung dapat melihat pemandangan alam, kawah utama atau kawah ratu.

3.       Pos Kesehatan.

Pos kesehatan ini diperuntukan untuk berjaga-jaga apabila ada pengunjung yang merasa kurang sehat dan ingin beristirahat.

4.       Panggung Budaya.

panggung budaya dapat disewa dan dipergunakan untuk pengunjung yang akan mengadakan acara gathering, hiburan atau pertunjukan budaya.

5.       Terminal Bus.

Terminal Bus Jayagiri merupakan kawasan parkir khusus untuk kendaraan roda enam.

6.       Parkir Motor.

Parkir Motor terletak di area utama atau Kawah Ratu, tempat parkir ini terletak di bawah parkir mobil atau jalur menuju Kawah Domas.

7.       Parkir Mobil.

Parkir mobil terletak yang di kawasan utama, area parkir mobil terletak di sepanjang area utama mulai dari area selamat datang hingga kawah ratu.

8.       Gazebo.

Gazebo merupakan tempat untuk beristirahat bagi para pengunjung. Gazebo tersebar di berbagai titik di Kawasan Gunung Tangkuban Parahu.

9.       Toilet.

Toilet tersebar di berbagai area di seluruh kawasan yaitu di area loket atau pintu masuk, area pintu masuk Domas, terminal bus jayagiri dan area utama atau kawah ratu.

10.   Aula Serbaguna.

Aula serbaguna berlokasi di terminal bus Jayagiri, aula ini dapat disewa untuk berbagai acara, seperti reuni, kumpul keluarga, rapat dan lain-lain.